TicketCube, Cara Mudah Nonton Konser di Singapura

Liburan Lebaran kali ini, Singapura menyajikan banyak konser musik band-band dunia dan pertunjukan drama musikal sekelas Broadway. Ingin menonton? Ada cara mudah untuk mendapatkan tiketnya.

Untuk melengkapi pengalaman penuh hiburan bagi seluruh pengunjung, tahun lalu Singapore Tourism Board telah meluncurkan TicketCube. TicketCube merupakan satu-satunya platform yang menyediakan pengunjung akses kepada pertunjukan seni dan hiburan melalui jasa penyediaan tiket lokal, seperti ApeSnap, Gatecrash SISTIC, sekaligus TicketBooth.

TicketCube menyediakan jasa one-stop ticketing untuk para pengunjung, baik untuk konser yang berlangsung bulan depan maupun pemesanan tiket pertunjukan musikal Broadway favorit di saat-saat terakhir. Kemudahan TicketCube tidak hanya pada sistem pembeliannya, melainkan juga lokasinya.

TicketCube Terletak di jantung distrik pusat perbelanjaan favorit Singapura, Orchard Road yang strategis tepat di antara Ngee Ann City dan Wisma Atria. Ini tentu akan memudahkan wisatawan Indonesia yang ingin menonton konser atau pertunjukan drama musikal di Singapura. 

"Singapura terus menawarkan berbagai pilihan gaya hidup dan hiburan, yang selalu diperbaharui dan dirancang guna memenuhi kebutuhan para pengunjungnya, terutama yang berasal dari Indonesia," tutur Kenneth Lim, Regional Director ASEAN & Oceania  Singapore Tourism Board, seperti dikutip dari rilis yang diterima Okezone, Sabtu (21/7/2012).

Agustus dan September 2012 ini, Singapura akan dipenuhi rangkaian konser dari band-band legendaris dunia, seperti The Beach Boys, Garbage, dan penyanyi James Morrison. Selain itu, akan ada pertunjukan musikal ANNIE di Sand Theater Marina Bay Sands.


Sumber:"OkeZone"

Artikel Terkait:

on 4:48 PM. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0

Followers

TV Online

dailyvid

2010 BlogNews Magazine. All Rights Reserved. - Designed by Tipsone Tips and Trick